Menua dengan Sehat

We don’t stop playing because we grow old; we grow old because we stop playing.

Kalimat itu adalah kutipan dari seorang dramawan, kritikus, dan polemis Irlandia yaitu George Bernard Shaw.

Mungkin kalimat itu terjiwai oleh rakan-rekan pensiunan PT. Telkom yang tergabung dalam komunitas 4T (Tidak Takut Tanjakan Turunan) yang diketuai oleh Pak Mustajab dan sekretaris Pak Zainal Arifin.

Komunitas 4T sebenarnya merupakan komunitas hiking. Namun karena pandemi komunitas ini akhirnya mengikuti tren umum dengan menambah bersepeda sebagai kegiatan olahraga mereka, tentunya rute disesuaikan dengan usia.

Memperingati World Bicycle Day  tanggal 3 Juni 2021 lalu, 4T melakukan gowes bersama dengan komunitas MGP yang berbasecamp di GOR Pajajaran Bandung. Titik kumpul pelaksanaan gowes bersama ini di samping gedung Asia Afrika, dan  rute yang dilalui adalah  Jl. AA – Jl. Jend Sudirman – Jl. Elang Raya – Jl. Rajawali Rimur – Jl. Pasirkaliki – Jl. Pajajaran – Jl. Cicendo – Kembali ke Jl. Pasirkaliki – Jl. Kebon Kawung – Jl. Kebon Jati – dan finish di terminal Stasiun Bandung.

Biasanya di akhir tujuan ditutup dengan acara kuliner, seperti hari itu pun setelah gowes dilajutkan makan sate Bersama di terminal stasiun Bandung.

Rute yang dilalui diatas tercatat sejauh 21.90 KM.

Seperti biasa layaknya komunitas sepeda lain, sebelum keberangkatan selalu dilakukan foto Bersama, lalu diberikan arahan rute dan berdoa bersama.

Selain kegiatan memperingati World Bicycle Day 3 Juni 2021 lalu, 4T secara rutin melakukan gowes bareng seperti terekam dalam foto kegiatan dibawah ini.

 

Salut buat rekan-rekan pensiunan 4T, semoga kegiatan Hiking dan gowes nya menjadi ikhtiar yang menghasilkan kesehatan jiwa dan raga dimasa tua.

(Sugito/PMP Bandung Tengah)